Dengan menggunakan penelusuran cepat menggunakan Google Maps pengguna akan mudah mencari tempat tempat umum/ publik yang biasanya dapat dikunjungi oleh pengunjung, tempat tempat publik tersebut antara lain :
Restoran, SPBU, ATM, Kopi/ Kedai kopi, Apotek, Toko Kelontong, Hotel, Bar, Toserba, Kantor Pos dan tempat parkir.
Bisa ditarik kesimpulan ilustrasi seperti ini; Contoh misalkan Anda berada di kota Surakarta ingin menikmati makan malam di restoran atau warung jajanan kuliner yang berada di wilayah Surakarta, dalam keadaan GPS/ lokasi pada perangkat smartphone aktif Anda tinggal membuka Google Maps, klik pada kotak telusur, maka Google Maps akan menunjukan icon Restoran, SPBU, ATM, Kopi/ Kedai kopi, Apotek, Toko Kelontong, Hotel, Bar, Toserba, Kantor Pos dan tempat parkir.
Ketika Anda memilih icon restoran, toko kelontong, rumah makan atau layanan umum lainnya maka secara otomatis Google Maps akan menampilkan dan menunjukkan secara detail alamat, berapa jarak yang ditempuh dan jam buka tempat yang Anda tuju.
Baca juga : Mengenal local guides Google Maps
Hal tersebut diatas sama halnya berlaku ketika Anda menggunakan peta navigasi menggunakan Google Maps dari kota A ke kota B akan tampil notifikasi tempat tempat yang dapat di singgahi/ pemberhentian.
Advertiser
Berikut cara menambahkan bidang usaha ke Google Maps :
- Aktifkan GPS/ Lokasi (usahakan Anda berada pada lokasi yang ingin Anda buat untuk lkasi bisnis) Secara tidak langsung pemetaan melalui GPS dapat membaca posisi Anda berada.
- Buka aplikasi Google Maps, lalu ketuk tanda lingkaran atau titik berwarna biru, diamkan sampai semua lokasi terbaca.
- Klik tombol menu yang ada pada pojok kiri, temukan/ cari Tambahkan bisnis yang belum ada
- Siapkan nama dan isi sesuai dengan bisnis yang Anda kelola, kategori bisnis, jambuka dsb.
- Jangan lupa untuk menambahkan foto yang jelas, namun saya menyarankan untuk menggunakan foto tempat yang terlihat jelas dari luar (contoh toko, restoran dsb di foto terlihat jelas tempat dan bangunannya) barulah untuk menambahkan produk atau menu unggulan Anda bisa menambahkannya kedua dari foto utama.
- Setelah langkah langkah diatas sudah Anda lakukan dengan benar, Anda bisa Klaim Bisnis atau tempat usaha yang Anda buat, namun bila tempat usaha sudah tercantum di Google Maps yang Anda lakukan tinggal Klaim tempat tersebut.